Rabu, 25 Desember 2013

BALIKU



Pulau Bali sebuah pulau kecil yang luasnya hanya 0,29 persen dari luas Nusantara ( 5.632,86 km2), namun memiliki semua unsur lengkap di dalamnya, mulai dari empat buah danau, ratusan sungai, gunung dan kawasan hutan yang membentang di pesisir utara dari barat ke timur atau yang juga dikenal dengan sebutan Pulau Dewata "disebut pulau dewata karena banyak Pura yang berdiri di pula ini" ini sungguh luar biasa pesona keindahannya juga kekayaan budayanya yang masih sangat kental yang melekat pada penduduknya. Tidak heran kalau Pulau Bali sangat terkenal di dunia, dan banyak sekali wisatawan asing yang mengunjunginya. Hingga hampir setiap obyek wisata di Bali selalu dipenuhi oleh wisatawan asing. Banyak juga wisatawan lokal yang sangat tertarik dengan keindahan pulau Bali ini .

Bali menerima kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 2,94 juta orang selama tahun 2012, meningkat 4,34 persen dibanding tahun sebelumnya yang tercatat 2,82 juta orang dan tahun 2013 ini sudah mendekati dua juta orang."Meskipun Bali mendapat pengakuan masyarakat internasional, hal itu tidak membuat terlena dan berdiam diri, karena tantangan yang dihadapi ke depannya semakin kompleks"

Keindahan bali tak luput dari dukungan objek-objek wisata yang sangat indah dan memukau , mulai dari laut , danau , daratan dan gunung yang membentang dari barat ke timur . Dari keindahan itu bali sering dijadikan tempat perhelatan akbar seperti APEC dan MISS WORLD 2013 .

Berikut tempat cuplikn wisata indah yang berada di Pulau Dewata "BALI" :

Indahnya Butiran Pasir di Pantai Kuta

 

Dibandingkan dengan pantai yang ada di Pulau Bali lainnya, pasir Pantai Kuta terlihat lebih putih. Banyak wisatawan yang memuji keindahan butiran pasirnya karena sekalipun banyak wisatawan yang hilir mudik ke sana, keindahan pasirnya masih tetap terjaga. Butiran pasir putih pantai ini seolah menarik wisatawan untuk datang kembali. Apalagi tempat pariwisata ini merupakan pusat Pariwisata Bali karena sekarang telah mampu menyediakan fasilitas lengkap sesuai kebutuhan para wisatawan seperti berbagai penginapan dan hotel, pusat-pusat perbelanjaan, tempat rekreasi, kehidupan malam begitu semarak, sarana dan fasilitas lainnya.

Sejuknya Hawa Bedugul



Tempat ini merupakan kawasan wisata di pulau Bali yang berada di atas bukit dan terletak pada ketinggian kurang lebih 1249 m dari permukaan laut.
Daerah ini sangat sejuk,dengan temperatur rata-rata 18 derajat Celsius pada malam hari dan 24 derajat Celsius pada siang hari. Obyek wisata yang letaknya berdampingan dengan Kebun Raya Bedugul, adalah Danau Beratan. Merupakan wilayah Desa Candi Kuning , Kecamatan Baturiti kabupaten Tabanan. Cuaca yang sejuk di siang hari dapat dinikmati dengan menyewa kapal boat atau sampan untuk mengelilingi danau. Di tengah danau terdapat subuah pura yang disebut Pura Ulun Danu tempat pemujaan Sang Hyang Dewi Danu sebagai pemberi kesuburan. Di sekitar danau sering dijadikan  salah satu lokasi pre wedding di Bali oleh wisatawan manca negara dan wisatawan domestik.

Toya Bungkah 


Nama Toya Bungkah secara harfiah berasal dari kata toyo artinya air dan bungkah berarti batu-batuan. Jadi, Toya Bungkah bermakna air dari Gunung Batur yang mengalir dari celah-celah bebatuan. Wisata andalan di Toya Bungkah adalah memang keberadaan sumber air panas alami yang selain baik untuk relasasi otot, juga dipercaya memiliki kandungan sulfur yang berkhasiat menyembuhkan penyakit kulit.

Kolam air panas di Toya Bungkah ada dua, yaitu yang pertama ditata sesuai keadaan alam sekitarnya dan menjadi semacam pemandian umum warga sekitar. Kedua, adalah kolam air panas alam yang ditata dengan dibangunnya tembok atau pembatas dan biasanya jadi tempat yang dipilih wisatawan. Berendam di kolam air panas sangat baik untuk merelaksasi otot dan tubuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar